Visualisasi Data Menggunakan Tableau
Visualisasi data menggunakan tableau. Bicara soal data, apa yang ada di pikiran Anda? deretan angka atau statistik yang mengerikan? Atau mungkin makanan berat seorang peneliti atau pakar keuangan? Tunggu dulu, tarik nafas dulu, lalu hembuskan. Sesungguhnya tidak semengerikan itu. Padahal kalau dipikir-pikir, kita semua sudah berhubungan dengan data mulai dari data yang kita masukkan di media sosial, data karyawan di perusahaan, hingga data calon konsumen ataupun nasabah yang bisa meningkatkan bisnis.
Semua data itu kemudian mengalir terus menerus, setiap hari, jam, bahkan menit. Jika pertumbuhannya sedrastis itu, bisa dibayangkan kan bagaimana jadinya jika kita harus mengolah dan memvisualisasikannya? Perlu adanya inovasi baru untuk mengemas rapi data berharga tersebut.
Tak perlu terburu-buru meminta lembaga riset tertentu untuk menanganinya, Anda bisa melakukannya sendiri. Bagaimana caranya? Yups, inilah saatnya Anda berkenalan dengan software visualisasi terbaik bernama tableau. Terdapat banyak benefit yang Anda rasakan saat visualisasi data dengan tableau. Apa saja itu? Jangan ragu untuk menyimak tajuk ini sampai akhir ya:
1- Mampu membuat visualisasi interaktif dalam waktu singkat
Dulu, tugas ini bisa menghabiskan waktu hingga dua pekan bahkan lebih. Tentu waktu yang sangat panjang bukan? Belum lagi ditambah jobdesk lain yang harus cepat-cepat diselesaikan. Tentu sangat menguras energi dan tenaga. Nah, kini Anda bisa menyingkat waktu dengan bantuan software tableau. Hanya dalam hitungan jam, bahkan menit, Anda bisa menyelesaikan pekerjaan ini. Jangan khawatir soal hasilnya, keakuratannya pun patut diacungi jempol.
2- Kemudahan implementasi
Dibandingkan software lain seperti Python, Business Objects, ataupun Domo, tableau lebih mudah digunakan meskipun penggunanya tidak mempunyai basic dalam hal data dan coding. Di kelas online Jadi Expert Visualisasi Data dengan Tableau, Anda bisa menafsirkan data dengan mudah hanya dengan drag and drop hingga tercipta visualisasi data yang eyecatching.
3- Bisa menangani data yang besar
Sumber data tableau bisa dari Microsoft Excel, Microsoft Access, dan lainnya. Tableau dapat menangani jutaan baris data. Ia mempunyai penyimpanan data tanpa batas yang tidak akan mempengaruhi kinerja dashboardnya.
4- Lebih visual dan eyecatching
Tujuan visualisasi data dengan tableau adalah agar audiens lebih mudah memahami data yang kita tampilkan. Data yang divisualisasikan dengan tableau mudah dibaca dan disimpulkan. Anda bisa memvisualisasikannya dalam bentuk grafik batang, pie chart, dan lainnya. Dengan begitu akan memudahkan dalam melakukan interpretasi atau membuat keputusan ke depannya.
Yap, itulah benefit visualisasi data menggunakan tableau yang bisa kami bagikan untuk Anda. Mudah-mudahan benefit visualisasi data menggunakan tableau ini bisa mengantarkan Anda untuk mempraktikkan software tersebut. Jika ingin praktek langsung, dengan senang hati Kreasi Presentasi menerima tawaran Anda. Silakan menghubungi Mbak Ayu di 08123 271 6030 untuk mendaftar kelas Jadi Expert Visualisasi Data dengan Tableau.