Shortcut Ketika Presentasi di PowerPoint

Shortcut Ketika Presentasi di PowerPoint. Presentasi sudah menjadi hal yang biasa di dunia kerja hingga sekolah untuk mempresentasikan sesuatu hal kepada audiens. Media presentasi yang paling sering digunakan tentunya software Microsoft PowerPoint karena mudah dipelajari dan dipahami. Dalam membuat presentasi, Anda pasti ingin bekerja lebih mudah dan efisien, maka tidak ada salahnya menggunakan shortcut (jalan pintas) pada keyboard.

Selain shortcut yang membantu dalam membuat presentasi, PowerPoint juga memiliki shortcut khusus saat Anda presentasi lho.. Ketika Anda sedang presentasi, dengan shortcut ini menjadikan pekerjaan Anda lebih efisien dan terlihat profesional. Kira-kira apa saja sih shortcut ketika presentasi di PowerPoint yang wajib diketahui? Yuk, simak terus artikel artikel berikut ini:

1- ALT + F5

Untuk melakukan presenter view saat presentasi biasanya dengan cara klik kanan di layar slideshow. Namun dengan shortcut, Anda cukup menekan tombol “ALT + F5” sebelum slideshow. Dengan cara tersebut, tampilan presentasi Anda akan langsung berubah menjadi tampilan presenter view yang dimulai dari slide awal.

2- CTRL + P

Shortcut yang kedua adalah “CTRL + P” yang befungsi untuk mengubah tampilan kursor kita menjadi pena. Nah dengan pena ini, Anda bisa mencoret/menulis pada layar slideshow Anda. Untuk mengembalikan kursor ke bentuk semula, cukup tekan kembali tombol “CTRL + P”.

3- CTRL + I (huruf i)

Anda juga bisa melakukan highlight pada presentasi dengan menekan tombol “CTRL + I”. Sehingga bisa highlight pada tulisan-tulisan tertentu pada slideshow Anda. Kalau untuk mengembalikan kursornya, cukup tekan tombol “CTRL+I” kembali.

4- CTRL + E

Fungsi shortcut ini, Anda bisa menghapus coretan-coretan Anda sebelumnya pada slideshow. Dengan tekan tombol “CTRL+E”, kursor akan berubah menjadi sebuah penghapus. Setelah itu, Anda cukup mengklik satu per satu elemen-elemen yang ingin dihapus. Untuk kembali ke kursor awal, cukup tekan kembali tombol “CTRL+E”.

5- Huruf E

Jika menekan “CTRL+E” hanya bisa menghapus satu per satu, lalu bagaimana caranya untuk menghapus keseluruhan secara bersamaan? Caranya cukup mudah, Anda langsung tekan tombol “huruf E” maka seluruh elemen/coretan yang ada pada slideshow langsung terhapus semua.

6- CTRL + S

Saat Anda presentasi, tiba-tiba Anda ingin maju atau mundur ke slide lainnya. Dengan shortcut “CTRL+S”, Anda bisa langsung meloncat ke slide lain yang Anda inginkan baik slide sebelumnya atau sesudahnya. Pilih slide yang Anda pilih kemudian klik “Go To” sehingga slideshow akan membuka slide tersebut.

7- Tombol + –

Fungsi tombol “+ (tambah)” pada keyboard berguna untuk zoom in pada slideshow. Begitupun sebaliknya, tombol “– (kurang)” berfungsi untuk zoom out pada slideshow. Kedua tombol shortcut ini cukup berguna bagi Anda yang ingin memperbesar/memperkecil slideshow ketika presentasi.

Bagaimana dengan ulasan artikel kami? Semoga bermanfaat agar presentasi terlihat profesional. Jangan lupa untuk diterapkan yaa beberapa shortcut ketika presentasi di PowerPoint ini. Sobat kreasi bisa simak juga nih di artikel kami sebelumnya tentang Mendalami Keajaiban Shortcut PowerPoint.

Bagi Anda yang berminat meningkatkan skill dalam slide presentasi, infografis, videografis, atau visualisasi data. Yuk bisa hubungi kami tim Kreasi Presentasi di hotline berikut 085733330407 (Bu Isti) untuk mendapatkan penawaran terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silakan diisi sebelum komentar * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.