REKOMENDASI WEBSITE KOMBINASI FONT

Font merupakan komponen utama dalam desain, baik itu untuk desain grafis, website, presentasi, membuat dokumen, dan masih banyak lagi. Peran font sangat dibutuhkan untuk menarik perhatian, mempengaruhi minat baca, menciptakan harmonisasi sebuah tampilan agar tampilan visual terlihat profesional dan mudah dipahami. Agar tampilan semakin visual, font memiliki beberapa aturan yang dianjurkan, diantaranya :

  1. Ukuran font sebaiknya proporsional (tidak terlalu besar maupun terlalu kecil)
  2. Font yang digunakan mudah untuk dibaca
  3. Penggunaan jenis font tidak terlalu banyak. (2 Jenis Font Optimal, 3 Maksimal)
  4. Perpaduan Font yang menarik, pemilihan kombinasi font yang tepat

Untuk mengetahui lebih dalam tentang aturan kombinasi font, Anda bisa simak tajuk “Aturan Kombinasi Font” karya Pakar Slide Dhony Firmansyah. Perlu ditekankan lagi bahwa memilih font sebaiknya 2 Optimal, satu untuk judul satunya lagi untuk konten. Maksimalnya 3, yaitu satunya untuk sub judul. Jika lebih dari 3 font dalam 1 dokumen, maka hasilnya kurang visual dan sulit dibedakan antara judul, sub judul, dan konten.

Memang tidak ada aturan khusus yang mutlak untuk menentukan bagaimana kombinasi font yang terbaik, karena jenis font yang berlimpah dan banyak yang terlihat menarik akan membuat kita kesulitan untuk memilih yang pas. Namun jika kita memahami panduan dasarnya, tentu akan memudahkan kita untuk memadu padankan. Memilih sebuah font sama halnya dengan memadupadankan busana. Semakin pas yang dipadukan, maka semakin menarik tampilannya.

Agar semakin mudah untuk mengkombinasikan font, kami mempunyai Rekomendasi Website Kombinasi Font yang akan mempermudah Anda dalam menemukan perpaduan font yang lebih baik. Diantaranya sebagai berikut:

1- Amazing-slide

Amazing-slide.com adalah salah satu website Kreasi Presentasi yang menyediakan font gratis dan kombinasinya.

Rekomendasi Website Kombinasi Font yang pertama adalah Amazing-slide. Website ini menyediakan berbagai jenis font yang keren dan unik, bahkan Anda juga bisa mendownload langsung secara gratis. Anda hanya perlu Checkout untuk beli produknya dengan mengisi data Anda, kemudian file akan dikirimkan melalui email Anda.

Untuk melihat kombinasi font nya, Anda tinggal klik salah satu font yang Anda inginkan, nanti akan muncul tampilan disebelah kiri, berupa rekomendasi kombinasi font yang pas. Misalnya Anda memilih BEBAS NEUE BOLD untuk judulnya, di website ini juga ditampilkan jenis untuk sub judul & kontennya. Misal, sub judul menggunakan Bebas Neue Reguler, untuk kontennya menggunakan Calibri Light.

Kombinasi Font Bebas Neue

2- Fontpair.co

FontPair.co adalah salah satu website rekomendasi kombinasi font unik

Pada web ini Anda akan disuguhkan tampilan kombinasi font yang terdiri dari 2 jenis yakni satu untuk Judul (Heading Font)  dan satunya lagi untuk konten (Body Font). Anda juga bisa mendownloaadnya sekaligus jika suka dengan kombinasi tersebut. Langsung saja anda klik “Download Font Pair” maka anda akan mendapatkan font dengan mudah berupa file Rar yang berisi font-font kombinasi beserta family font nya. Mudah bukan?

Jika Anda ingin menggunakan font yang Anda sukai, ketik di bagian Search, maka akan muncul rekomendasi kombinasi font yang bisa menjadi pilihan Anda. Selain fitur untuk kombinasi font, Web ini juga menyediakan ”Feature Pairs” yaitu untuk melihat kombinasi secara visual yang ditemukan di berbagai tampilan visual, misal tampilan website, Tampilan Menu, Tampilan dokumen dan lain sebagainya. Bahkan disertakan juga kode HEX atau kode warna yang ada dalam tampilan tersebut.

Jika Anda ingin mencari font yang Populer, Ada juga fitur “Popular Google Font”, fitur ini menampilkan berbagai jenis font yang sering digunakan banyak orang. Anda bisa mendapatkan inspirasi dari fitur ini, dengan cara klik “View font pairs for…..” maka akan muncul tampilan kombinasi-kombinasi font sesuai dengan jenis font yang Anda pilih.

3- Canva

Website Popular bernama Canva ini ternyata juga menyediakan fasilitas kombinasi font unik.

Rekomendasi Website Kombinasi Font yang terakhir adalah Canva. Ia memiliki fitur kombinasi font yakni “Font Combination Generator”, sebuah fitur yang memudahkan Anda untuk menemukan kombinasi font terbaik dengan cara klik nama font yang Anda inginkan kemudian klik Enter, maka Canva akan menampilkan berbagai kombinasi font sesuai dengan pilihan Anda.

Sebagai contoh, kami memilih Font BEBAS NEUE, di sana akan muncul perpaduan Bebas Neue dengan Source Sans Pro, Old Standard, Monsterrat dll. Bukan hanya menampilkan kombinasi font nya saja namun juga ditampilkan contoh visual penggunaan kombinasi font tersebut. Namun sayangnya, pada web Canva.com ini hanya menampilkan fitur kombinasi font nya saja, untuk mendownload font nya bisa Anda cari di situs-situs download font gratis, Beberapa situs diantaranya ada Google fonts, Dafont.com, fontsquirrel.com, dan masih banyak yang lainnya.

Nah, penjelasan di atas adalah Rekomendasi Website Kombinasi Font dari Kreasi Presentasi. Semoga bermafaat dan menambah pemahaman Anda seputar font. Jika ingin memperdalam materi Font lebih lanjut, silakan simak Tajuk “Tips Memilih Font” atau mengikuti Workshop Kreasi Presentasi dengan menghubungi Bu Isti di 0857 3333 0407.

Contoh Kombinasi Font Unik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silakan diisi sebelum komentar * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.