Inhouse Training Infografis BKPM

Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada tanggal 19-20 November 2019 kemarin bekerja sama dengan Kreasi Presentasi melaksanakan inhouse training Infografis BKPM sebagai salah satu pelatihan yang diharapkan bisa memberikan peningkatan kompetensi pada staff mereka. Hal ini dikarenakan semakin banyak data-data ataupun konten materi yang mereka punya ingin dibuat lebih kekinian dan visual. Infografis merupakan jawaban dari penyajian data yang ada menjadi lebih hidup dan membuat yang melihatnya juga tertarik.

Inhouse Training Infografis BKPM ini dihadiri oleh + 23 orang dari berbagai divisi di BKPM dan dipandu langsung oleh Dhony Firmansyah. Tentunya tak lupa workshop ini juga diasistensi oleh tim trainer kreasi presentasi yaitu Panji Priambudi dan Hakim Asthra Yudhie. Selama 2 hari para peserta mendapatkan materi seputar infografis dan bagaimana mengaplikasikannya ke dalam tema yang telah mereka pilih di awal pelatihan.

Infografis merupakan salah satu tren dalam penyajian data agar data yang ditampilkan bisa menjadi lebih menarik & mudah dipahami. Akhir-akhir ini kebutuhan akan infografis semakin meningkat. Hal ini bisa dilihat dari semakin banyaknya institusi pemerintah, BUMN ataupun perusahaan, yang menampilkan infografis di website & Sosial media mereka masing-masing.

Adapun materi yang dipelajari di hari pertama workshop adalah pengenalan seputar infografis, macam-macam infografis, syarat infografis yang baik, pemilihan font yang tepat serta pembuatan template warna. Tidak hanya itu, peserta juga diberikan tips dalam menentukan diagram dan icon yang menarik sehingga nuansa infografisnya terlihat professional.

Materi yang dipelajari di hari kedua adalah bagaimana membuat layout yang baik dalam infografis sehingga sisi estetika dalam desainnya lebih menonjol. Pada hari kedua ini peserta juga belajar tentang bagaimana membuat grafik yang sederhana & menarik. Selain itu peserta juga mendapatkan tips penyajian data untuk tabel agar ke depannya para peserta memiliki alternatif untuk penyajian tabel yang lebih bagus lagi.

Semua peserta mendapat tugas yang harus dikumpulkan di hari pertama dan kedua agar semakin paham dengan materi yang sudah dipelajari. Sebagai contoh diakhir sesi hari kedua, peserta diminta untuk memilih 5-7 slide dan kemudian menyusun slide tersebut hingga menjadi infografis vertikal. Rata-rata peserta mengatakan bahwa mereka mendapatkan banyak sekali ilmu-ilmu baru dari workshop ini dan harapan kedepannya bisa menjajal tingkatan yang lebih advanced.

Pada akhir sesi, Kami dari Kreasi Presentasi memberikan apresiasi untuk 3 orang terpilih yang menurut kami hasil desain infografisnya paling bagus dan sesuai dengan yang telah diajarkan di kelas. Semua pemenang berhak mendapatkan 5 premium powerpoint template dengan tema infografis serta kenang-kenangan dari Kreasi Presentasi. Semoga dengan adanya workshop infografis bisa membantu para peserta di BKPM di bidang kerjanya masing-masing.

Jika Anda ingin belajar cara membuat infografis yang menarik dengan powerpoint, Kami dari Kreasi Presentasi siap membantu Anda melejitkan skill Anda.


Untuk Anda yang ingin mempelajari Presentasi, Infografis, Visualisasi data & Videografis, dan Analisa Data, silahkan hubungi
Bu Isti (0857 3333 0407)


Kami atas nama Tim Kreasi Presentasi mengucapkan terimakasih kepada Pimpinan dan Peserta inhouse training infografis BKPM yang sudah memberikan kepercaaaan kepada kami. Semoga kedepannya kerjasama bisa terus terjaga.

Terima Kasih & Salam Hangat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silakan diisi sebelum komentar * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.