Amazing Slide Videographic
Kreasi Presentasi berkomitmen untuk terus berinovasi. Salah satunya adalah menghadirkan produk baru tiap tahunnya. Di tahun 2018 ini, produk baru yang dimunculkan adalah buku Amazing Slide Videographic (Panduan Lengkap Animasi dan Motion Infographic). Buku ini ditulis oleh Pakar Slide Dhony Firmansyah, sekaligus Direktur Kreasi Presentasi.
Buku Amazing Slide Videographic diilhami dari banyaknya riset yang membuktikan bahwa gambar bergerak atau animasi ternyata jauh lebih menarik perhatian dibanding visualisasi yang cenderung statis atau diam. Ditambah lagi dengan mudahnya akses jejaring sosial dan video online seperti Youtube yang telah menjadi tren baru dalam informasi dan komunikasi. Saat ini banyak informasi yang disajikan bukan lagi dalam bentuk tulisan, namun berupa gambar animasi yang juga mengandung story. Audiens tidak lagi harus membaca puluhan paragraf, namun cukup melihat video dengan tampilan visual yang menarik, audio yang mudah dicerna, dan animasi unik. Semua ini ternyata bisa meningkatkan kemampuan memilah informasi, menyimpulkannya dan optimasi penyerapan informasi.
Amazing Slide Videographic berisi tentang bagaimana tips dan teknik menggabungkan data, story telling serta bagaimana menambahkan animasi dalam satu tampilan videografis yang harmoni. Dalam buku ini, penulis menyusun konten dengan runtut sehingga pembaca dengan mudah memahami teknik pembuatan videografis hanya dengan Powerpoint. Bukan hanya itu, penulis juga mengumpulkan banyak referensi serta tools yang membuat Anda mampu menyusun videografis dengan efektif dan sangat ekonomis. Dan tak ketinggalan bonus 3 album musik videografis sebagai pelengkap video Anda.
Menurut penulis, Amazing Slide Videographic sangat pas digunakan sebagai referensi utama menyusun videografis dengan Powerpoint. Apalagi banyak perusahaan, baik BUMN maupun kementerian yang mulai mencari alternatif utama sajian informasi. Yang awalnya hanya tampilan statis, kini berubah menjadi dinamis. Keberadaan software video studio yang mahal dan interface yang sulit dipahami, membuat pengerjaan videografis jauh lebih lama. Oleh karena itu, software Powerpoint yang selama ini sudah akrab dalam pengerjaan tugas kantor bisa dioptimalkan untuk membuat videografis.
Penggunaan videografis pun tak terbatas mulai dari iklan, pembelajaran jarak jauh, e-learning, presentasi secara langsung dan tak langsung, membuat profil corporate, video pengenalan produk dan tutotialnya, publikasi penelitian dan artikel pendidikan hingga sosialisasi peraturan dan Undang-undang, menjadikan buku ini menjadi bacaan wajib bagi Anda.
Buku Amazing Slide Videographic ini merupakan referensi langka dan pertama di Indonesia yang mengupas detail tentang animasi infografis dengan Powerpoint. Anda akan diajak untuk mengenal berbagai elemen penyusun videografis, bagaimana cara memilih huruf, bagaimana cara merekam audio hingga teknik animasi infografis melalui software Powerpoint.
Amazing Slide Videographic ini melengkapi 3 seri Amazing Slide sebelumnya, yaitu Amazing Slide MiniMAX (2015), Amazing Slide Presentation (2013 & 2016) dan Amazing Slide Infographic (2017). Kami merekomendasikan buku Amazing Slide Videographic ini mengingat penulis telah mempelajari ilmu desain slide dan infografis di Jepang dan Singapura. Sang penulis pun telah dipercaya untuk memberikan pelatihan slide profesional & infografis di ratusan perusahaan, BUMN dan Kementerian. Oleh karena itu segera miliki buku Amazing Slide Videographic untuk memperkaya skill dan pengetahuan Anda tentang motion infographic dan animasi.
Kini, Buku Amazing Slide Videographic dibanderol dengan harga Rp 140.000-, . Untuk pemesanan silahkan hubungi:
Telepon/WhatsApp : 081232716030 (Ayu)
Formulir Pemesanan: KreasiPresentasi.com
Marketplace Kami : Amazing-Slide.com