Inhouse Training Infografis Kejaksaan Agung RI
Syukur Alhamdulillah, Kreasi Presentasi dipercaya kembali untuk ikut serta dalam meningkatkan skill para Aparatur Sipil Negara (ASN) Kejaksaan Agung RI. Kreasi Presentasi diminta untuk mengisi kelas Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dengan materi Slide Presentasi Infografis “Amazing Slide Infographic” untuk para Jaksa perwakilan dari Kejaksaan Tinggi se-Indonesia. Inhouse Training ini bertempat di Badan Diklat Kejaksaan Agung RI. Jl. RM. Harsono, Ragunan- Jakrarta Selatan.
Inhouse Training Infografis Kejaksaan Agung RI batch 4 ini dipandu langsung oleh Hakim Asthra Yudhie – Slide Make Over Expert. Training Infografis ini diikuti oleh 30 Jaksa perwakilan dari Kejaksaan Tinggi.
Selama 1 hari penuh peserta belajar tentang elemen dasar infografis yaitu Color Harmony, Font, Image dan selanjutnya peserta belajar bagaimana membuat icon serta mendesain slide “Visi Kejaksaan Agung RI” dengan nuansa infografis.
Inhouse Training Infografis Kejaksaan Agung RI Batch 4 ini dimulai pukul 07.45 s.d. 17.00 WIB. Dalam pelaksanaannya peserta sangat antusias mengikuti materi setiap sesinya dan saling membantu serta mendukung peserta lain agar bisa mengikuti latihan secara berkala dan sistematis.
Bagi Anda yang ingin bersama-sama mempelajari infografis & videografis bersama kami seperti halnya Kejaksaan Agung RI, silakan menghubungi Bu Isti di 0857 3333 0407.
Kreasi Presentasi mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Kejaksaan Agung RI. Kami bangga ikut berpartisipasi dalam mendukung peningkatkan skill para Aparatur Sipil Negara (ASN) Kejaksaan Agung RI. Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi para staf dan teknik visualisasi media presentasi Kejaksaan Agung.
Salam Amazing
Hakim Asthra Yudhie
| Slide Make Over Expert | Professional Trainer Kreasi Presentasi |