Tips Sederhana Menghilangkan Stress

Sebagian besar dari kita pasti pernah mengalami stress. Iya kan? Hayo ngaku… terkadang karena urusan pekerjaan, masalah dengan teman, dan lainnya. Hal ini tidak boleh dibiarkan berlarut-larut karena berdampak pada kesehatan mental dan fisik. Hal ini pastinya sangat menganggu diri kita karena bisa menyebabkan turunnya semangat dalam beraktivitas, malas mengisi tubuh dengan makanan, bahkan insomnia. Jika Anda berprofesi menjadi seorang presenter, Anda harus selalu tampil sempurna di hadapan Audiens. Jika merasa mengalami gelaja stress, segera laukan sesuatu ya… karena stress itu penyakit. Jangan sampai hal tersebut mengganggu performa Anda dalam presentasi. Nah, Anda perlu menerapkan tips sederhana menghilangkan stress agar hidup lebih bahagia.

1- Kurangi aktivitas kerja jika sudah berada di rumah

Tips sederhana menghindari stress yang pertama adalah mengurangi aktivitas kerja jika sudah berada di rumah. Rumah adalah sebaik-baiknya tempat untuk pulang. Rumah adalah tempat yang meneduhkan untuk melepas penat. Rasa lelah karena bekerja akan hilang karena bertemu dengan keluarga. Jika stress Anda bukan masalah rumah tangga, usahakan untuk mengurangi aktivitas kerja dan meluangkan waktu untuk berkumpul bersama keluarga walau hanya berbincang-bincang, makan bersama, bermain, dan menonton TV. Anda akan mendapatkan ketentraman jika berkumpul bersama mereka.

2- Manjakan diri dengan liburan

Siapa sih yang nggak suka bertamasya berkeliling kota? Kami yakin tidak akan ada yang menjawab tidak suka. Ya, ketika pikiran kita sedang penat dan stress, jiwa dan raga kita perlu dihadiahi dengan berlibur lho… tidak harus berkeliling kota kok, yang penting Anda menikmati udara segar di luar dari rumah bisa meningkatkan energi positif dan membangkitkan semangat Anda. Ini bukan hal yang sepele lho… refreshing itu penting, bukan hanya merefresh pikiran, tapi juga merefresh tubuh agar kembali fit.

3- Melakukan olahraga

Mengapa harus olahraga? Kabarnya, penelitian yang dilakukan oleh Astari Kusumawardhani menjelaskan bahwa olahraga dapat menghasilkan hormon endorfin. Makhluk apa tuh? Apakah sejenis soto tanpa kuah? Tentu bukan, ia adalah hormon yang menghasilkan perasaan bahagia dan dapat mengembalikan ketenangan. Ya, ternyata bukan sekedar bisa mengolah raga, namun juga mengolah rasa. Anda dapat melakukan olahraga apapun sesuai keinginan, baik jogging, berenang, yoga, dan lainnya. Nah, selain tubuh menjadi sehat, stress Anda pun dapat terhempas dengan berolahraga secara teratur.

4-Membatasi Penggunaan Sosial Media

Penelitian yang dilakukan oleh Stefani Pramudita Jaya, dkk menyebutkan bahwa pengguna social media seringkali membandingkan dirinya dengan pengguna sosmed lain sehingga muncul rasa iri. Tidak semua pengguna merasa demikian, namun dalam keadaan stress, seseorang lebih sensitif dari biasanya sehingga memunculkan kesan negatif dalam menyikapi sesuatu, padahal dalam keadan normal, mereka bisa saja menjadikan prestasi orang lain sebagai motivasi dan inspirasi. Namun dalam keadaan stress, hal tersebut menjadi lain ceritanya.

5- Menulis

Masih ingat kenangan zaman sd atau smp ketika kita mempunyai hobi menulis dalam buku diary? Bahkan tugas Bahasa Indonesia mewajibkan kita untuk membacakan tulisan hasil diary kita, kalau dulu kita melakukannya karena ingin melatih kemampuan menulis, kalau saat ini, hal itu ampuh untuk menghilangkan stress. Ketika teman curhat sedang sibuk dan tidak bisa mendengarkan curhatan hati kita, kita dapat mencurahkan isi hati ke dalam coretan indah agar hati lebih lega. Anda pun bisa menuliskan keadaan hati, penyebab stress, dan bagaimana Anda berupaya bangkit dari stress itu sehingga selalu termotivasi untuk keluar dari lingkaran stress yang menjerat Anda.

6- Memelihara hewan peliharaan

Tips sederhana menghilangkan stress yang terakhir adalah memelihara binatang. Penyebab stress kita seringkali berhubungan dengan manusia sehingga tak jarang jika orang yang stress cenderung mengisolasi diri dari keramaian. Agar stress tidak bertambah parah, Anda bisa berbagi kasih sayang dengan hewan peliharaan entah bermain dengan mereka, mengajak mereka berjalan-jalan, dan lainnya, melihat tingkah lucu dan manjanya dapat membuat Anda terhibur dan tersenyum bahagia.

Jika kondisi hati Anda lebih tenang karena tips sederhana meredakan stress di atas, tentunya pekerjaan selanjutnya adalah menyiapkan materi sebaik  mungkin. Salah satu hal yang mendukung persiapan materi adalah slide presentasi. Untuk memperdalam skill mendesain presentasi, Anda dapat mengikuti Workshop slide profesional Amazing Slide Presentation. Silakan hubungi Mbak Ayu di nomor 0812 3271 6030 atau klik flyer di bawah ini untuk mengisi formnya.

Salam Amazing,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Silakan diisi sebelum komentar * Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.