Teknik Baru Menampilkan Angka
Teknik Baru Menampilkan Angka. Dalam sebuah presentasi, seringkali kita menampilkan data berupa grafik atau tabel untuk meningkatkan validitas pesan yang kita sampaikan. Angka berbeda dari gambar dan kata. Gambar bisa menyentuh emosi audiens dengan desain yang menarik dan pengambilan gambar yang menarik, sedangkan kata, ia bisa mempersuasi audiens dengan kalimat-kalimat yang menyentuh. Kalau angka bagaimana? Benarkah angka hanyalah angka yang tampil apa adanya dan tidak punya makna? Jawabannya adalah tidak benar. Jika kita menampilkan angka yang mentah dan apa adanya, audiens akan sulit mencerna maksud dari angka tersebut. Jika kita menampilkan dengan visual yang oke, itu akan lebih memudahkan pemahaman. So, bagaimana teknik baru menampilkan angka ala Kreasi Presentasi? Teknik ini kami ringkas berdasarkan pengalaman pribadi dan beberapa artikel terkait:
1- Presentasi Seperti Pembicara TED
Teknik baru menampilkan angka yang pertama yakni presentasi seperti pembicara TED. TED adalah asosiasi ribuan presenter yang punya materi hingga teknik presentasi yang unik dan memukau, Steve Jobs adalah salah satunya. Saat presentasi launching produk terbaru Sandisk, Steve Jobs berusaha menampilkan presentasi memukau yang menarik calon investor untuk bekerja sama. Ini menjadi tantangan tersendiri karena investor punya waktu yang sedikit, sehingga harus pandai-pandai menyampaikan presentasi singkat, namun bermakna dan berdampak. Steve Jobs memulai presentasi dengan menceritakan hobinya pada fotografi, hingga punya koleksi 80.000 foto keluarga. Jika tidak disimpan dalam tempat yang berkualitas, kenangan 80.000 foto bisa degan mudah hilang datau berceceran. Dia pun menawarkan solusi bahwa SanDisk akan menjadi brand penyimpanan digital terbaik di dunia.
2- Gunakan Grafik Sederhana
Angka yang sebelumnya abstrak akan lebih mudah dipahami dengan bantuan grafik. Apalagi jika ditambah dengan visualisasi yang keren dan menarik. Misalnya jika kita ingin menampilkan peningkatkan jumlah kasus covid, maka akan lebih mudah dicerna jika kita menampilkan grafik garis. Oh ya, agar lebih mudah memahami, silakan baca juga Macam Grafik Infografis agar Anda tahu grafik jenis apa yang harus ditampilkan.
3- Gambar Plus Angka
Audiens akan lebih mudah mencerna angka yang digabungkan dengan gambar daripada angka saja. Misalnya pernyataan berikut: “75% tubuh manusia terdiri dari air”. Audiens akan kesulitan membayangkan maksud dari informasi tersebut. Coba bandingkan dengan visualisasi di atas, lebih mudah dipahami bukan?
4- Buat highlight/kesimpulan
Jika Anda menambahkan grafik dalam slide presentasi, usahakan menambahkan kesimpulan atau highlight yang mendukung. Misalnya Anda menampilkan grafik jumlah pekerja migran yang ada di beberapa provinsi, tambahkah highlight berupa: 70.381 orang pekerja migran berasal dari Jawa Timur. Nah, Anda bisa menampilkan angka tertinggi saja yakni Provinsi Jawa Timur.
Itulah teknik baru menampilkan angka yang bisa kami bagikan untuk Anda. Terimakasih telah mengunjungi web Kreasi Presentasi. Jika ingin praktik langsung menerapkan ilmu tersebut, Kreasi Presentasi siap menghadiri undangan Anda untuk workshop Amazing Slide Infographic. Silakan menghubungi Bu Isti di nomor 0857 3333 0407.